Breaking News
light_mode
Topik Hangat
Beranda » Berita » Bupati Zadrak Buka Bimtek Penyelenggaraan Pendidikan Inklusi

Bupati Zadrak Buka Bimtek Penyelenggaraan Pendidikan Inklusi

  • account_circle BeritaTerkini
  • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
  • comment 0 komentar

BeritaTerkini, MAKALE – Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyelenggaraan Pendidikan Inklusi yang diikuti 70 guru SD dan 68 guru SMP di Aula Dinas Pendidikan Tana Toraja, Selasa (5/8).

Dalam sambutannya, Bupati Zadrak menegaskan bahwa pendidikan inklusi adalah hak dasar setiap anak tanpa terkecuali untuk mendapatkan pendidikan yang setara dan berkualitas. “Pemerintah Tana Toraja berkomitmen agar pendidikan inklusi berjalan maksimal, dengan mengedepankan prinsip personalisasi dan kompetensi sehingga kurikulum disesuaikan dengan kebutuhan belajar anak,” jelasnya.

Ia menambahkan, pendidikan inklusif bukan hanya menempatkan siswa dengan kebutuhan khusus ke dalam kelas reguler, tetapi juga menciptakan lingkungan belajar yang mendukung perkembangan semua siswa. “Pendidikan inklusif melibatkan integrasi siswa dengan berbagai kebutuhan—baik akademik, fisik, maupun emosional—ke dalam lingkungan pendidikan reguler dengan dukungan yang sesuai,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Tana Toraja, Andarias Lebang, berharap pasca-Bimtek para guru dapat lebih siap dan profesional dalam mewujudkan layanan pendidikan yang berkualitas.

  • Penulis: BeritaTerkini

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pusat Kuliner Baru Hadir di Jantung Makale, 20 Tenda Gratis untuk PKL

    Pusat Kuliner Baru Hadir di Jantung Makale, 20 Tenda Gratis untuk PKL

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 485
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Pemerintah Kabupaten Tana Toraja menyiapkan 20 tenda gratis bagi pedagang kaki lima (PKL) yang direlokasi dari Jalan Kartini, Makale, ke Pasar Seni. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) Tana Toraja, Edward Sakka Allorerung, mengatakan relokasi ini bertujuan menata wajah Kota Makale agar lebih indah dan asri. Pasar Seni dipilih sebagai lokasi karena […]

  • Kejari Tana Toraja Prakarsai Forum Kepatuhan BPJS Ketenagakerjaan Daerah

    Kejari Tana Toraja Prakarsai Forum Kepatuhan BPJS Ketenagakerjaan Daerah

    • calendar_month Rab, 12 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 204
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Kejaksaan Negeri (Kejari) Tana Toraja menggelar Forum Kepatuhan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Daerah, Selasa (11/11/2025), di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Tana Toraja, Jalan Pongtiku No. 6, Makale. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan serta hasil kerja sama antara Kejari Tana Toraja dan BPJS Ketenagakerjaan, dalam rangka memperkuat […]

  • Will Cristiano Ronaldo Play Tonight in Al-Nassr vs Al-Ettifaq Saudi Pro League 2024-25 Match? 12.39 Play Button

    Will Cristiano Ronaldo Play Tonight in Al-Nassr vs Al-Ettifaq Saudi Pro League 2024-25 Match?

    • calendar_month Ming, 23 Feb 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 252
    • 0Komentar

    Al Nassr failed to win major title with Cristiano Ronaldo in the squad. The Portuguese superstar has been incredible in front of the goal and led the league in goals scored in both his full seasons. Currently the side at the third position in the Saudi Pro League 2024-25 standings, with just 14 games remaining. […]

  • Bupati Zadrak Temui Warga Korban Puting Beliung di Sangalla Utara

    Bupati Zadrak Temui Warga Korban Puting Beliung di Sangalla Utara

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 99
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Bupati Tana Toraja dr. Zadrak Tombeg meninjau langsung lokasi bencana angin puting beliung yang melanda Kelurahan Bebo dan Lembang Salu Allo, Kecamatan Sangalla Utara, Senin (3/11/2025). Dalam kunjungan tersebut, Bupati Zadrak menyapa warga yang menjadi korban sekaligus memastikan langkah-langkah penanggulangan pasca-bencana berjalan dengan baik. Bencana yang terjadi pada Minggu (2/11/2025) itu merusak […]

  • Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor di Tana Toraja Capai Rp5,4 Miliar

    Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor di Tana Toraja Capai Rp5,4 Miliar

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 449
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Nilai tunggakan pajak kendaraan bermotor (Ranmor) di Kabupaten Tana Toraja hingga akhir Oktober 2025 mencapai Rp5,4 miliar. Data tersebut dirilis oleh Kantor Samsat Tana Toraja, Jumat (24/10/2025). Dari total tersebut, tercatat 7.463 unit kendaraan roda dua menunggak pajak dengan nilai mencapai Rp2.250.318.525, sementara 1.137 unit kendaraan roda empat belum melunasi pajak dengan […]

  • Bupati Zadrak Lepas Atlet Pencak Silat Tana Toraja ke Ajang Pra Porprov Sulsel

    Bupati Zadrak Lepas Atlet Pencak Silat Tana Toraja ke Ajang Pra Porprov Sulsel

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 152
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Sebanyak 12 atlet pencak silat asal Kabupaten Tana Toraja siap berlaga dalam Kejuaraan Pencak Silat Pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porprov) Sulawesi Selatan yang digelar di GOR Lompoe, Kota Parepare, pada 28 Oktober hingga 1 November 2025. Pelepasan kontingen dilakukan langsung oleh Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, di ruang kerjanya. Turut […]

expand_less