Breaking News
light_mode
Topik Hangat
Maaf, tidak ditemukan tags pada periode waktu yang ditentukan.
Beranda » Pemerintahan » Bupati Tana Toraja Serahkan KUA-PPAS APBD Tahun 2026 Ke DPRD

Bupati Tana Toraja Serahkan KUA-PPAS APBD Tahun 2026 Ke DPRD

  • account_circle BeritaTerkini
  • calendar_month Ming, 31 Agu 2025
  • comment 0 komentar

BERITATERKINI, MAKALE – Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, Jumat (29/8), menyerahkan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tana Toraja Tahun 2026 pada sidang paripurna DPRD yang dipimpin Ketua DPRD Kendek Rante.

Dalam sambutannya, Zadrak menyampaikan bahwa KUA-PPAS APBD Tana Toraja Tahun 2026 merupakan landasan filosofis dalam merumuskan kebijakan dan sasaran program pembangunan untuk satu tahun anggaran.

Menurutnya, kebijakan umum APBD menjadi acuan dan pedoman bagi seluruh satuan kerja perangkat daerah dalam menyusun rencana kegiatan pelaksanaan anggaran.

“APBD sebagai dokumen rencana kerja tahunan pemerintah daerah juga berfungsi sebagai instrumen utama meningkatkan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan. Untuk itu, perlu dilakukan upaya perbaikan secara terus-menerus demi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik,” jelas Zadrak.

Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa dokumen KUA dan PPAS memuat informasi tentang gambaran kondisi ekonomi makro daerah sebagai asumsi dasar penyusunan APBD tahun anggaran 2026. Hal tersebut mencakup laju inflasi, pertumbuhan ekonomi, asumsi lainnya, serta kebijakan pendapatan daerah, kebijakan belanja daerah, dan kebijakan pembiayaan yang menggambarkan sisi defisit maupun surplus anggaran.

Adapun prioritas pembangunan Tana Toraja berlandaskan pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tana Toraja Tahun 2025–2029, yaitu:

  1. Meningkatkan pemerintahan yang akuntabel, inovatif, dan berintegritas.

  2. Meningkatkan masyarakat religius, berbudaya, dan toleran.

  3. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

“Penyusunan rancangan APBD Tahun 2026 ini tetap mengacu pada ketentuan peraturan yang berlaku dan mempedomani prinsip-prinsip penyusunan APBD,” tutup Bupati Zadrak. (*)

  • Penulis: BeritaTerkini

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Zadrak Pimpin Rapat Persiapan HUT RI di Bo’ne Kelurahan Rante Tana Toraja

    Bupati Zadrak Pimpin Rapat Persiapan HUT RI di Bo’ne Kelurahan Rante Tana Toraja

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 100
    • 0Komentar

    BeritaTerkini, MAKALE – Pemerintah Daerah Tana Toraja akan menggelar upacara peringatan HUT RI ke-10 di Lapangan Bo’ne, Kelurahan Rante, Kecamatan Makale. Panitia terus mematangkan persiapan menjelang acara tersebut. Rabu (6/8), Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, memimpin rapat persiapan di lokasi upacara yang dihadiri Forkopimda, Ketua TP PKK, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Berbagai […]

  • Maulid Nabi di Polres Tana Toraja Bawa Berkah, Kanitres Polsek Dapat Umrah Gratis

    Maulid Nabi di Polres Tana Toraja Bawa Berkah, Kanitres Polsek Dapat Umrah Gratis

    • calendar_month Kam, 11 Sep 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 310
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Suasana penuh khidmat mewarnai peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar Polres Tana Toraja, dihadiri ratusan umat muslim dari berbagai wilayah. Dengan mengangkat tema “Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW, Kita Wujudkan Polri Presisi Guna Mendukung Asta Cita”, acara berlangsung meriah sekaligus sarat makna. Momen spesial terjadi ketika Kanit Reskrim Polsek Bonggakaradeng, Aiptu […]

  • Next-Gen Consoles and Accessories for the Ultimate Experience

    Next-Gen Consoles and Accessories for the Ultimate Experience

    • calendar_month Ming, 7 Jan 2024
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 347
    • 0Komentar

    Exploring the Tech-Savvy WondersThe delineation between digital and physical continues to blur, weaving a fabric of reality that resonates with the beats of progress. Within this exciting nexus, entrepreneurs and tech aficionados find a fertile ground to cultivate, explore, and thrive. As we navigate through the myriad of gadget-driven narratives, there are key trends and […]

  • Gasmator Demo di DPRD Tana Toraja, Desak Usut Tuntas Kematian Warga Bo’ne Buntusisong

    Gasmator Demo di DPRD Tana Toraja, Desak Usut Tuntas Kematian Warga Bo’ne Buntusisong

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 1.225
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Puluhan aktivis Gerakan Mahasiswa Toraja (Gasmator) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor DPRD Tana Toraja, Kamis (28/8). Mereka menyuarakan desakan agar kematian Nelson, warga Bo’ne Buntusisong, Kecamatan Makale Selatan, pada 11 Maret 2025, yang dinilai penuh kejanggalan, diusut tuntas. Sebelum diterima oleh Ketua DPRD Tana Toraja Kendek Rante bersama sejumlah anggota […]

  • Bupati Tana Toraja Lepas 18 Siswa Sekolah Rakyat ke Makassar

    Bupati Tana Toraja Lepas 18 Siswa Sekolah Rakyat ke Makassar

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 277
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, didampingi Kepala Dinas Sosial Tana Toraja, drg. Adriana Saleng, Rabu (13/8), melepas 18 siswa SMA peserta didik Sekolah Rakyat (SR) ke Makassar. Prosesi pelepasan berlangsung di Pendopo Bupati di Makale. Dalam sambutannya, Bupati Zadrak menyampaikan dukungan penuh kepada para siswa yang akan melanjutkan pendidikan dengan sistem […]

  • Pusat Kuliner Baru Hadir di Jantung Makale, 20 Tenda Gratis untuk PKL

    Pusat Kuliner Baru Hadir di Jantung Makale, 20 Tenda Gratis untuk PKL

    • calendar_month Sel, 26 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 357
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Pemerintah Kabupaten Tana Toraja menyiapkan 20 tenda gratis bagi pedagang kaki lima (PKL) yang direlokasi dari Jalan Kartini, Makale, ke Pasar Seni. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) Tana Toraja, Edward Sakka Allorerung, mengatakan relokasi ini bertujuan menata wajah Kota Makale agar lebih indah dan asri. Pasar Seni dipilih sebagai lokasi karena […]

expand_less