Breaking News
light_mode
Topik Hangat
Beranda » Berita » Rekanan Pacu Penyelesaian Pembangunan Puskesmas Buntu Limbong

Rekanan Pacu Penyelesaian Pembangunan Puskesmas Buntu Limbong

  • account_circle BeritaTerkini
  • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
  • comment 0 komentar

BERITATERKINI, MAKALE — Proses penyelesaian pembangunan Puskesmas Buntu Limbong yang berlokasi di Karangan, Kecamatan Gandangbatu Sillanan, terus dipacu oleh pihak rekanan pelaksana. Proyek tersebut bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Dinas Kesehatan Tahun Anggaran 2025.

Pembangunan puskesmas ini memiliki nilai kontrak sebesar Rp4.372.064.000 dan dikerjakan oleh CV Arzilva Karya Utama dengan masa pelaksanaan selama 168 hari kalender sesuai kontrak kerja.

Namun hingga akhir Desember 2025, progres pembangunan belum rampung sesuai target. Akibatnya, pada Januari 2026 pekerjaan dilanjutkan dengan percepatan penyelesaian, disertai pengenaan denda keterlambatan sesuai ketentuan yang berlaku.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan, dr. Rudhy Andi Lolo, saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa proyek pembangunan Puskesmas Buntu Limbong masih diberikan perpanjangan waktu kerja selama 50 hari, terhitung sejak berakhirnya masa kontrak awal.

Menurut dr. Rudhy, keterlambatan penyelesaian proyek tersebut tentu berisiko bagi rekanan pelaksana karena dikenakan sanksi denda sesuai regulasi.

“Denda keterlambatan berlaku sama bagi seluruh rekanan proyek Tahun Anggaran 2025 yang tidak menyelesaikan pekerjaan tepat waktu,” ujarnya.

Ia menegaskan, perpanjangan waktu memang dimungkinkan, namun konsekuensi denda tetap dikenakan kepada pihak rekanan dan dihitung setiap hari selama masa keterlambatan pekerjaan. (*)

  • Penulis: BeritaTerkini

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gebyar PAUD Meriahkan HUT RI, HUT Tana Toraja, dan Hari Jadi Toraja

    Gebyar PAUD Meriahkan HUT RI, HUT Tana Toraja, dan Hari Jadi Toraja

    • calendar_month Kam, 28 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 412
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, menghadiri Gebyar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Tana Toraja yang menjadi bagian dari rangkaian perayaan HUT ke-80 Kemerdekaan RI, HUT ke-68 Kabupaten Tana Toraja, serta Hari Jadi Toraja ke-778. Acara ini mengusung tema “PAUD Bergerak, Anak Maju, Indonesia Unggul”. Gebyar PAUD yang digagas Dinas Pendidikan dan […]

  • Design Transcended: When Art Meets Technology in Gadgetry

    Design Transcended: When Art Meets Technology in Gadgetry

    • calendar_month Jum, 2 Feb 2024
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 460
    • 0Komentar

    Exploring the Tech-Savvy WondersThe delineation between digital and physical continues to blur, weaving a fabric of reality that resonates with the beats of progress. Within this exciting nexus, entrepreneurs and tech aficionados find a fertile ground to cultivate, explore, and thrive. As we navigate through the myriad of gadget-driven narratives, there are key trends and […]

  • Tedong Bonga Resmi Tercatat Sebagai Kekayaan Intelektual Komunal Tana Toraja

    Tedong Bonga Resmi Tercatat Sebagai Kekayaan Intelektual Komunal Tana Toraja

    • calendar_month Jum, 5 Sep 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 117
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Tana Toraja kini memiliki perlindungan hukum atas kearifan lokal hewan kerbau belang (Tedong Bonga). Hal ini ditandai dengan terbitnya Surat Pencatatan Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) Sumber Daya Genetik dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan. Penyerahan Surat KIK No. SDG732025000073 dilakukan oleh Kepala Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual Kemenkumham Sulsel, Andi […]

  • Israel-Hamas war live updates: Anti-U.S. opinion in Arab countries grows over support for Israel, leaders tell Blinken

    Israel-Hamas war live updates: Anti-U.S. opinion in Arab countries grows over support for Israel, leaders tell Blinken

    • calendar_month Jum, 9 Feb 2024
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 558
    • 0Komentar

    President Joe Biden was visiting Mother Emanuel AME Church in Charleston, South Carolina, on a campaign stop today when a group of war protesters interrupted his speech. “If you really care about the lives lost here, then you should honor the lives lost and call for a ceasefire in Palestine,” one protester shouted during his […]

  • Hasil Pembahasan KUA-PPAS APBD Tana Toraja 2026 Direncanakan Capai Satu Triliun Lebih

    Hasil Pembahasan KUA-PPAS APBD Tana Toraja 2026 Direncanakan Capai Satu Triliun Lebih

    • calendar_month Sen, 24 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 238
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Badan Anggaran (Banggar) DPRD Tana Toraja menggelar rapat paripurna penyampaian laporan hasil pembahasan KUA-PPAS APBD Tana Toraja Tahun 2026, Senin (24/11). Paripurna dipimpin Ketua DPRD Tana Toraja, Kendek Rante, didampingi Wakil Ketua Leonardus Tallupadang dan Evivana Rombe Datu. Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, turut hadir bersama Kadis DPPKAD Micka Lempang dan […]

  • Sidang Sinode Wilayah III Gereja Toraja Resmi Dibuka di Objek Wisata Buntu Sarira

    Sidang Sinode Wilayah III Gereja Toraja Resmi Dibuka di Objek Wisata Buntu Sarira

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 299
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Suasana khidmat menyelimuti pembukaan Sidang Sinode Wilayah (SSW) III ke-20 Gereja Toraja yang digelar di Objek Wisata Buntu Sarira, Selasa (4/11/2025). Ratusan jemaat hadir dengan mengenakan seragam pelayanan lengkap, menambah semarak dan kekhidmatan acara tersebut. Pembukaan SSW diawali dengan ibadah bersama dan dihadiri langsung oleh Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, bersama […]

expand_less