Breaking News
light_mode
Topik Hangat
Beranda » Berita » Bupati Tana Toraja Serahkan SK kepada 696 P3K Paruh Waktu

Bupati Tana Toraja Serahkan SK kepada 696 P3K Paruh Waktu

  • account_circle BeritaTerkini
  • calendar_month Rab, 3 Des 2025
  • comment 0 komentar

BERITATERKINI, MAKALE — Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada 696 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) Paruh Waktu dalam upacara yang digelar di halaman Kantor Bupati Tana Toraja, Makale, Senin (1/12).

Sebanyak 696 penerima SK tersebut terdiri atas 81 tenaga kesehatan, 41 guru, dan 574 tenaga teknis yang akan memperkuat pelayanan pemerintah daerah.

Bupati Zadrak menyampaikan bahwa kehadiran P3K Paruh Waktu menjadi kekuatan strategis dalam meningkatkan kinerja pelayanan publik di Kabupaten Tana Toraja.

“Penyerahan SK ini menjadi momentum awal bagi seluruh P3K Paruh Waktu untuk memulai pengabdian dengan integritas, dedikasi, dan komitmen memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa meski berstatus paruh waktu, para P3K tetap memiliki kewajiban dan tanggung jawab yang sama sebagaimana ASN lainnya.

“Paruh waktu bukan berarti bekerja separuh hati. Loyalitas, disiplin, dan kinerja harus tetap maksimal. Bekerjalah sesuai aturan, hormati atasan dan pimpinan, serta prioritaskan kepentingan masyarakat,” tegasnya.

Dengan bergabungnya 696 P3K Paruh Waktu, pemerintah daerah berharap pelayanan publik di berbagai sektor dapat semakin optimal dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. (*)

  • Penulis: BeritaTerkini

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor di Tana Toraja Capai Rp5,4 Miliar

    Tunggakan Pajak Kendaraan Bermotor di Tana Toraja Capai Rp5,4 Miliar

    • calendar_month Kam, 30 Okt 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 447
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Nilai tunggakan pajak kendaraan bermotor (Ranmor) di Kabupaten Tana Toraja hingga akhir Oktober 2025 mencapai Rp5,4 miliar. Data tersebut dirilis oleh Kantor Samsat Tana Toraja, Jumat (24/10/2025). Dari total tersebut, tercatat 7.463 unit kendaraan roda dua menunggak pajak dengan nilai mencapai Rp2.250.318.525, sementara 1.137 unit kendaraan roda empat belum melunasi pajak dengan […]

  • Dekranasda Tana Toraja Tampilkan Tenun Simbuang di Expo Kreatif Andalan

    Dekranasda Tana Toraja Tampilkan Tenun Simbuang di Expo Kreatif Andalan

    • calendar_month Ming, 23 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 144
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tana Toraja menjadi salah satu peserta Expo Kreatif Andalan 2025 yang digelar selama lima hari, 19–23 November, di Trans Studio Mall Makassar. Ketua Dekranasda Tana Toraja, Dr. Erni Yetti Riman, turut hadir dan tampil anggun mengenakan setelan tenun tradisional khas Toraja asal Simbuang, yang dikenal karena teksturnya […]

  • Tana Toraja Terima Penghargaan Kabupaten Sehat

    Tana Toraja Terima Penghargaan Kabupaten Sehat

    • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 70
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE. Pemerintah Kabupaten Tana Toraja menerima Piagam Penghargaan Penyelenggaraan Kabupaten/Kota Sehat dari Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman. Penghargaan tersebut diserahkan kepada Bupati Zadrak Tombeg pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang digelar di Halaman Kantor Gubernur Sulsel. Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Tana Toraja dalam menjaga lingkungan sehat, menerapkan perilaku hidup bersih, […]

  • Satlantas Tana Toraja Tindak Ranmor Tidak Lengkap dan Knalpot Brong

    Satlantas Tana Toraja Tindak Ranmor Tidak Lengkap dan Knalpot Brong

    • calendar_month Rab, 19 Nov 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 55
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE. Satlantas Polres Tana Toraja melakukan pemeriksaan dan penindakan kendaraan bermotor dalam Operasi Zebra Pallawa 2025 di kawasan Pasar Seni Makale, Selasa (18/11). Dalam razia tersebut, petugas menemukan sejumlah pelanggaran, termasuk kendaraan tanpa kelengkapan standar serta penggunaan knalpot brong yang dinilai mengganggu kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan lain. Penindakan dijalankan sebagai bagian dari delapan […]

  • Pemkab Tana Toraja Siapkan Fasilitas Ruang Laktasi bagi Ibu Menyusui

    Pemkab Tana Toraja Siapkan Fasilitas Ruang Laktasi bagi Ibu Menyusui

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 180
    • 0Komentar

    BeritaTerkini – MAKALE, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Toraja melalui Badan Kesatuan Masyarakat (BKM) menyiapkan fasilitas ruang laktasi khusus bagi ibu menyusui di Kantor Bupati Tana Toraja. Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja, dr. Rudhy Andi Lolo, membenarkan kehadiran ruang khusus tersebut. Menurutnya, fasilitas ini disediakan untuk mendukung suasana kerja yang ramah keluarga. “Pemerintah daerah memberikan kesempatan […]

  • Kabar Gembira untuk Perantau Toraja: Tiket Pesawat Turun Jelang Angkutan Nataru 2025–2026

    Kabar Gembira untuk Perantau Toraja: Tiket Pesawat Turun Jelang Angkutan Nataru 2025–2026

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 413
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Kabar baik datang bagi para perantau Toraja yang berencana pulang kampung merayakan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026. Pemerintah resmi menurunkan tarif tiket pesawat domestik kelas ekonomi sebesar 13–14 persen untuk periode 22 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026. Pembelian tiket dengan harga diskon ini sudah dapat dilakukan mulai 22 Oktober 2025. […]

expand_less