Breaking News
light_mode
Topik Hangat
Beranda » Daerah » Garuda Indonesia Tawarkan Harga Khusus untuk Perjalanan Dinas ASN Tana Toraja

Garuda Indonesia Tawarkan Harga Khusus untuk Perjalanan Dinas ASN Tana Toraja

  • account_circle BeritaTerkini
  • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
  • comment 0 komentar

BERITATERKINI, MAKALE — Maskapai Garuda Indonesia (GI) menawarkan program harga tiket khusus perjalanan dinas bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Tana Toraja. Penawaran tersebut disampaikan langsung oleh Sales Manager Garuda Indonesia, Windhi Lisulangi, saat bertemu Bupati Tana Toraja dr. Zadrak Tombeg bersama para pimpinan OPD di Ruang Rapat Bupati, Pantan, Makale, Jumat (7/11/2025).

Windhi menjelaskan, program ini merupakan bentuk dukungan Garuda Indonesia terhadap kebijakan pemerintah dalam efisiensi anggaran perjalanan dinas. Harga tiket akan disesuaikan dengan pagu perjalanan dinas yang telah diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK).

“Program ini berlaku untuk rute domestik bagi pegawai kementerian, lembaga, pemerintah daerah, maupun institusi pemerintah lainnya. Syaratnya cukup mudah, hanya perlu menunjukkan KTP, kartu identitas pegawai, dan surat tugas saat pembelian tiket,” jelas Windhi.

Ia menambahkan bahwa inisiatif tersebut bertujuan untuk memberikan kemudahan dan kepastian harga dalam pelaksanaan tugas kedinasan, sekaligus memperkuat kerja sama antara Garuda Indonesia dan pemerintah daerah.

Sementara itu, Bupati Tana Toraja dr. Zadrak Tombeg menyambut positif program tersebut. Menurutnya, kebijakan tiket dinas dengan tarif khusus akan membantu efisiensi biaya operasional pemerintah daerah.

“Kami menyambut baik program ini karena sangat membantu dalam penghematan anggaran perjalanan dinas. Kami juga berharap ke depan program serupa bisa diterapkan untuk masyarakat umum, terutama menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Bataru) 2025, saat banyak diaspora Toraja pulang kampung,” ujar Zadrak.

Program ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara dunia usaha dan pemerintah daerah dalam mendukung mobilitas ASN secara efektif dan efisien.


Tags:

  • Penulis: BeritaTerkini

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Zadrak Hadiri Arahan Mendagri Tito di Makassar, Komitmen Jaga Stabilitas dan Dorong Pembangunan Tana Toraja

    Bupati Zadrak Hadiri Arahan Mendagri Tito di Makassar, Komitmen Jaga Stabilitas dan Dorong Pembangunan Tana Toraja

    • calendar_month Jum, 12 Sep 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 129
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, Kamis (11/9) menghadiri pengarahan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian di Baruga Asta Cita, Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, Makassar. Kegiatan tersebut turut dihadiri Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman bersama para bupati dan wali kota se-Sulawesi Selatan. Dalam arahannya, Mendagri Tito menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah […]

  • Dr. Erni Paparkan Inovasi Pemberdayaan Keluarga Berbasis Kearifan Lokal

    Dr. Erni Paparkan Inovasi Pemberdayaan Keluarga Berbasis Kearifan Lokal

    • calendar_month Rab, 3 Des 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 41
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE — Ketua TP PKK Tana Toraja, Dr. Erni Yetti Riman, kembali menunjukkan capaian kerja membanggakan. Hal itu terlihat saat dirinya memaparkan evaluasi kinerja dan program tahun 2025 pada kegiatan TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan yang digelar di Baruga Asta Cita Gubernuran, Senin (1/12). Acara tersebut dihadiri 24 TP PKK kabupaten/kota se-Sulsel. Dalam presentasinya, […]

  • Power Up: Advanced Charging Solutions and Battery Tech Innovations

    Power Up: Advanced Charging Solutions and Battery Tech Innovations

    • calendar_month Sab, 24 Feb 2024
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 417
    • 0Komentar

    Smart Homes: Beyond Automation to AnticipationIf 2023 could be summarized in the gadget space, it would be the year where our homes started truly “understanding” us. Gone are the days of generic automation. With advancements in AI, homes now anticipate needs. Your coffee machine knows when you’ve had a rough night and adjusts the brew […]

  • Wabup Serahkan Ranperda KUA-PPAS dan Ranperda APBD Perubahan Tana Toraja 2025

    Wabup Serahkan Ranperda KUA-PPAS dan Ranperda APBD Perubahan Tana Toraja 2025

    • calendar_month Rab, 13 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 151
    • 0Komentar

    BeritaTerkini, MAKALE – Wakil Ketua DPRD Tana Toraja, Leonardus Tallupadang dari Fraksi Gerindra, memimpin rapat paripurna penyerahan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) KUA-PPAS Perubahan APBD Tana Toraja Tahun 2025 di Gedung DPRD Tana Toraja, Rabu (6/8). Ranperda tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Tana Toraja, Erianto Laso’ Paundanan, dan disaksikan oleh Wakil Ketua DPRD, Evivana Rombe Datu […]

  • Tana Toraja Resmi Bebas Frambusia, Raih Sertifikat Kemenkes RI

    Tana Toraja Resmi Bebas Frambusia, Raih Sertifikat Kemenkes RI

    • calendar_month Kam, 21 Agu 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 452
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Pemerintah Kabupaten Tana Toraja resmi menerima Sertifikat Eliminasi Bebas Frambusia dari Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI). Dari 86 kabupaten/kota yang berhasil meraih penghargaan ini, Tana Toraja menjadi salah satunya. Penyerahan penghargaan dilakukan secara daring dan diikuti oleh Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, bersama jajaran pemerintah daerah di Kantor Bupati, Jl. […]

  • Bupati Zadrak Lepas Atlet Pencak Silat Tana Toraja ke Ajang Pra Porprov Sulsel

    Bupati Zadrak Lepas Atlet Pencak Silat Tana Toraja ke Ajang Pra Porprov Sulsel

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle BeritaTerkini
    • visibility 152
    • 0Komentar

    BERITATERKINI, MAKALE – Sebanyak 12 atlet pencak silat asal Kabupaten Tana Toraja siap berlaga dalam Kejuaraan Pencak Silat Pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porprov) Sulawesi Selatan yang digelar di GOR Lompoe, Kota Parepare, pada 28 Oktober hingga 1 November 2025. Pelepasan kontingen dilakukan langsung oleh Bupati Tana Toraja, dr. Zadrak Tombeg, di ruang kerjanya. Turut […]

expand_less