Pemkab Tana Toraja Siapkan Fasilitas Ruang Laktasi bagi Ibu Menyusui
- account_circle BeritaTerkini
- calendar_month Rab, 13 Agu 2025
- comment 0 komentar

BeritaTerkini – MAKALE, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Toraja melalui Badan Kesatuan Masyarakat (BKM) menyiapkan fasilitas ruang laktasi khusus bagi ibu menyusui di Kantor Bupati Tana Toraja.
Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja, dr. Rudhy Andi Lolo, membenarkan kehadiran ruang khusus tersebut. Menurutnya, fasilitas ini disediakan untuk mendukung suasana kerja yang ramah keluarga. “Pemerintah daerah memberikan kesempatan kepada ibu menyusui untuk memberikan ASI tanpa harus meninggalkan pekerjaan,” ujarnya.
Ruang laktasi ini dilengkapi dengan sofa, WC, wastafel, mesin pendingin untuk penyimpanan ASI, serta dirancang untuk menjamin privasi penggunanya. Rudhy juga berharap seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat menyediakan ruang laktasi serupa guna mendukung kesehatan ibu dan anak, sekaligus meningkatkan produktivitas ASN perempuan.
Ia menegaskan, ASI memiliki manfaat besar bagi tumbuh kembang anak karena kandungan gizinya yang tinggi mampu memperkuat daya tahan tubuh terhadap berbagai penyakit, termasuk mencegah stunting.
Penyediaan ruang laktasi bagi perempuan bekerja yang sedang menyusui ini juga merupakan amanat Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. “Pemkab Tana Toraja berkomitmen mendukung program ini demi kesejahteraan ibu dan anak,” pungkas Rudhy.
- Penulis: BeritaTerkini
Saat ini belum ada komentar